Selasa, 29 April 2014

FUNGSI STATISTIK DALAM MS. EXCEL

Microsoft Excel memiliki banyak kelebihan dalam mengolah data, salah satunya adalah fungsi Statistik. Fungsi statistik pada excel beberapa diantaranya sering digunakan dalam aplikasi pekerjaan yang dapat menyajikan informasi sesuai kebutuhan kita dalam mengolah data.

Berikut kami sertakan contoh dan kegunaan dari fungsi statistik :


SUM, digunakan untuk menjumlahkan isi data pada range tertentu.
Untuk menjumlahkan data seperti contoh diatas, maka dapat kita gunakan rumus : =SUM(D4:D13) kemudian Enter.

MAX, digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari suatu range.
Untuk mencari nilai tertinggi dari data di atas, maka dapat kita gunakan rumus : =MAX(D4:D13) kemudian Enter.

MIN, digunakan untuk mencari nilai terendah dari suatu range.
Untuk mencari nilai terendah dari data diatas, maka dapat kita gunakan rumus : =MIN(D4:D13) kemudian Enter.

AVERAGE, digunakan untuk mencari nilai rata - rata pada suatu range.
Untuk mencari rata - rata nilai, maka dapat kita gunakan rumus : =AVERAGE(D4:D13) kemudian Enter

COUNT, digunakan untuk mencari banyaknya data dari suatu range.
Untuk mencari banyaknya data diatas, maka dapat kita gunakan rumus : =COUNT(A4:D17) kemudian Enter

Sekian penjelasan yang dapat kami sampaikan :) Semoga bermanfaat (9^o^)9

Tidak ada komentar:

Posting Komentar